Minggu, 15 September 2019

Mengenang BJ Habibie lewat 7 potret masa mudanya

KangZero - Almarhum Presiden RI ke-3, Bacharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie memang begitu dikagumi oleh masyarakat Indonesia. Pasalnya, BJ Habibie merupakan tokoh besar Indonesia yang mengharumkan nama bangsa dengan segudang pencapaiannya untuk Tanah Air.
BJ Habibie memang merupakan sosok yang berbeda, hal ini sudah ditunjukkannya sejak ia masih muda. Putra bangsa kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 ini merupakan sosok negarawan yang visioner. Namanya tak hanya harum di Tanah Air saja, namun hingga keluar negeri, terutama Jerman, tempat di mana ia menuntut ilmu.

1. BJ Habibie dikenal sebagai sosok yang cukup cerdas. Habibie lah sang pionir yang meletakkan fondasi demokrasi bagi Indonesia yang bisa kita nikmati pada saat ini.
2. Masa muda Habibie dihabiskan di Aachen, Jerman pada tahun 1959. Kala itu ia fokus dengan studinya di jurusan Teknik Pernerbangan. Tentunya masih segar dalam ingatan kita semua pesawat N-250 Gatot Kaca, pesawat turboprop berkapasitas 50-70 penumpang berhasil lepas landas pada tanggal 10 Agustus 1995 sebagai kado kemerdekaan Indonesia ke-50 tahun.

3. Habibie memang memiliki ketertarikan yang sangat kuat dengan Jerman. Bagaimana tidak, ia menuntut ilmu di Rheinisch-Westfälische Technische Hochschule (RWTH) Aachen, Jerman Barat, jurusan Konstruksi Pesawat Terbang pada tahun 1955. Di universitas tersebut, ia meraih gelar Doktor-Ingeniur dengan predikat summa-cumlaude
4. Mungkin sebagian kita sudah tahu dari cerita yang diangkat ke layar lebar bagaiman BJ Habibie begitu menyukai teknik penerbangan. Bagaimana perjuangannya untuk mewujudkan semua impiannya

6. BJ Habibie menikah dengan pujaan hatinya, Hasri Ainun Besari pada tanggal 12 Mei 1962. Dari pernikahannya itu mereka dikarunia 2 orang putra, yakni Ilham Habibie dan Thareq Kemal Habibie.


7. BJ Habibie menikah di usia yang terbilang cukup muda yakni 26 tahun. Seperti yang diketahui ia sangat mencintai istrinya. Bahkan tak sedikit yang mengatakan bahwa Habibie merupakan sosok pria yang romantis, setia dan menjadi idaman banyak wanita.

0 komentar

Posting Komentar